Program Makan Bergizi Gratis Bukan Sekadar Konsumsi, Tetapi Investasi Masa Depan Bangsa - PT. Etnikom Persada Raya

Program Makan Bergizi Gratis Bukan Sekadar Konsumsi, Tetapi Investasi Masa Depan Bangsa

- Redaksi

Kamis, 2 Oktober 2025 - 19:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ETNIKOM.NET, CIANJUR, JAWA BARAT ,– Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Cianjur dengan disambut antusiasme masyarakat. DPR RI bersama mitra kerja Badan Gizi Nasional (BGN) terus memperluas implementasi program MBG untuk memberikan memberikan akses gizi ke masyarakat.

Kegiatan sosialisasi program MBG kali ini bertempat di Nusantara Room, Pondok Lembah Sukanagalih Cianjur pada Selasa (30/9). Sosialisasi dengan mengangkat tema bersama mewujudkan generasi sehat Indonesia ini dihadiri oleh ratusan peserta.

Sosialisasi program MBG dihadiri oleh Anggota Komisi IX DPR RI, Neng Eem Marhamah Zulfa, Tenaga Ahli Direktorat Promosi dan Edukasi Gizi Ande Citra Restiawan, Dinas Kesehatan Bid.Gizi Kab. Cianjur Lepi Ali Firmansyah.

Dalam pemaparannya, Neng Eem menegaskan bahwa program MBG bukan hanya sebatas pemenuhan nutrisi masyarakat, tetapi merupakan investasi jangka panjang bangsa.

Baca Juga :  Operasi Miras, Satnarkoba Polres Cirebon Kota Amankan Puluhan Botol di Harjamukti

“Makan Bergizi Gratis ini adalah langkah strategis untuk memastikan generasi kita tumbuh sehat, cerdas, dan siap bersaing di masa depan. Ini bukan sekadar konsumsi harian, tetapi sebuah investasi untuk masa depan Indonesia,” tutur Neng Eem Marhamah.

Ia juga menambahkan bahwa program ini membawa dampak luas, tidak hanya pada kesehatan masyarakat tetapi juga perekonomian daerah.

“Program ini memiliki efek domino. Ketika dapur-dapur penyedia makanan bergizi tumbuh, maka perputaran ekonomi lokal ikut bergerak. Dengan begitu, manfaatnya dapat dirasakan secara inklusif oleh masyarakat,” lanjut Neng Eem.

Sementara itu, Ande Citra Restiawan selaku Tenaga Ahli Direktorat Promosi dan Edukasi Gizi mengajak warga untuk mendukung penuh pelaksanaan MBG.

Baca Juga :  Herman Khaeron Dukung Pendidikan Disiplin ala Militer untuk Anak Nakal: Demi Indonesia Emas 2045

“Program ini tidak hanya untuk anak sekolah, tetapi juga membuka peluang kerja dan menggerakkan sektor usaha lokal. Inilah kesempatan kita untuk bersama-sama membangun bangsa dari aspek gizi,” ungkapnya.

Senada dengan itu, perwakilan Dinas Kesehatan Cianjur, Lepi Ali Firmansyah, menegaskan pentingnya sosialisasi yang berkesinambungan.

“Masyarakat perlu memahami bahwa gizi adalah pondasi kesehatan. Dengan dukungan semua pihak, kita bisa memastikan program ini berjalan dengan baik dan memberi manfaat nyata,” ucapnya.

Sosialisasi di Cianjur ini menunjukkan bahwa MBG disambut positif oleh masyarakat. Melalui keterlibatan aktif warga, pemerintah, dan berbagai pemangku kepentingan, program ini diharapkan menjadi pilar penting dalam mencetak generasi emas Indonesia 2045.

Berita Terkait

PBFI Kota Cirebon Siap Cetak Atlet Unggul Lewat Walikota Cup 2025
Laskar Agung Macan Ali Gaungkan Persatuan dan Toleransi di Milad ke-9 di Kota Cirebon
Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis di Bekasi Dorong Peningkatan Gizi Anak Bangsa
Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis di Bekasi Dorong Peningkatan Gizi Anak dan Sinergi Multi-Sektor
HP Lipat Samsung Makin Disukai, Begini Testimoni Prilly Latuconsina dan Andy Garcia
KAI Daop 3 Cirebon Dukung Program West Java Traincation untuk Gairahkan Wisata Rel
Sat Narkoba Polres Cirebon Kota Bekuk Pengedar Sabu 39,5 Gram di Pekalipan
Sat Resnarkoba Polres Cirebon Kota Bekuk Dua Pengedar Tembakau Sintetis di Kertawinangun
Berita ini 55 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 26 Oktober 2025 - 14:41 WIB

PBFI Kota Cirebon Siap Cetak Atlet Unggul Lewat Walikota Cup 2025

Minggu, 26 Oktober 2025 - 14:34 WIB

Laskar Agung Macan Ali Gaungkan Persatuan dan Toleransi di Milad ke-9 di Kota Cirebon

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 17:45 WIB

Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis di Bekasi Dorong Peningkatan Gizi Anak Bangsa

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 11:14 WIB

Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis di Bekasi Dorong Peningkatan Gizi Anak dan Sinergi Multi-Sektor

Jumat, 24 Oktober 2025 - 18:54 WIB

KAI Daop 3 Cirebon Dukung Program West Java Traincation untuk Gairahkan Wisata Rel

Berita Terbaru

Budaya

Jejak Nama Jalan Bangka di Pela Mampang*

Minggu, 26 Okt 2025 - 15:25 WIB